Kamis, 02 Februari 2012

AKLIMATISASI SPESIES BARU

Salah satu faktor penyebab kematian spesies yang baru dimasukkan ke dalam akuarium adalah tidak dilakukan aklimatisasi/penyesuaian terlebih dahulu. Perlu diingat bahwa spesies yang dibeli sudah stres sejak dipindahkan dari akuarium penjual dan selama di kantong plastik untuk perjalanan menuju rumah. Keadaan akan semakin parah bila spesies tersebut langsung dimasukkan ke akuarium segera setelah tiba dirumah.

Pernapasan spesies selama di dalam kantong plastik akan meningkatkan kadar karbondioksida sehingga pH air dalam kantong drop dengan signifikan. Pada saat yang sama, kadar amoniak juga akan naik. Meskipun demikian, spesies-spesies tersebut akan tetap bertahan hidup asalkan tidak terlalu lama berada dalam kondisi buruk.

Saat akan dimasukkan ke akuarium, spesies yang baru akan mengalami shock kembali saat mendapatkan kadar pH air yang lebih tinggi di akuarium. Oleh karena itu, perlu dilakukan aklimatisasi terlebih dahulu agar perubahan kondisi air tersebut tidak berdampak buruk. Berikut beberapa langkah yang perlu dilakukan :
  1. Redupkan lampu diruangan saat membuka kantong plastik berisi spesieskarena cahaya terang secara tiba-tiba akan membuat spesies terutama ikan menjadi stress
  2. Padamkan lampu akuarium
  3. Apungkan kantong plastik berisi spesies di sump atau di akuarium selama 10-15 menit tanpa membukanya. Tujuannya untuk menyamakan suhu air di dalam kantong plastik dengan suhu air akuarium
  4. Tambahkan air akuarium ke dalam kantong setinggi 2-3 cm setiap 5-10 menit selama 20-30 menit sampai kantong penuh
  5. Lepaskan spesies baru ke akuarium dengan menggunakan jaring kecil, jangan dengan tangan. Perlu diingat, air di dalam kantong tidak boleh ikut dimasukkan ke akuarium
  6. Lampu akuarium dibiarkan padam selama beberapa jam agar ikan baru tidak stress akibat diserang oleh penghuni lama. Berikan waktu bagi ikan baru untuk beradaptasi dan mempelajari lingkungan barunya tanpa dikejar-kejar oleh penghuni lama
  7. Beberapa jenis koral akan mengeluarkan lendir selama transportasi. Sebelum dimasukkan ke akuarium, pegang kerangkanya dan guncang-guncang sampai semua lendir dan kotoran terlepas.

1 komentar:

  1. The Poker Room at Virgin Hotels Las Vegas, NV 89109 - MapYRO
    View a detailed 고양 출장샵 profile of The Poker Room at Virgin Hotels Las Vegas, NV 89109 천안 출장마사지 in 고양 출장마사지 Las Vegas, NV. See activity, reviews, 동두천 출장마사지 directions, phone 하남 출장마사지 numbers and  Rating: 2.7 · ‎2 votes · ‎Price range: $$

    BalasHapus